Wabup RKN Berkunjung ke Kementrian PUPR, Ini Agendanya

Jakarta, Suarapribumi.co.id — Wakil Bupati Limapuluh Kota, Rizki Kurniawan Nakasri (RKN) berkunjung ke Kementrian PUPR membahas sejumlah program untuk percepatan infrastruktur di Kab. Limapuluh Kota.

“Ya kita berdiskusi tentang apa program yang bisa dibawa ke Limapuluh Kota. Kita juga temui uda Kalawi, Dirjend Perumahan Kementrian PUPR. Sangat welcome beliau,” ujar RKN, di Jakarta, Kamis (3/6).

RKN menyampaikan ia diminta segera menyiapkan proposal penambahan RTLH dan relokasi pemukiman bagi masyarakat terdampak bencana.

RKN juga bersilaturahmi dengan Direktur Bina Program Dirjend Cipta Karya, Kementrian PUPR membahas program lain untuk dibawa ke Limapuluh Kota.

“Kebetulan, Direktur Bina Program Dirjend Cipta Karya, uda Edrward, urang awak. Insya Allah ada program bisa kita bawa ke Limapuluh Kota. Segera akan ditindaklanjuti oleh Kadis PUPR kita,” jelasnya.

Pewarta: Syafri Ario, S. Hum

Tinggalkan Balasan