SK Kemendikbud Keluar, Sekolah di Limapuluh Kota Ditunjuk untuk Laksanakan PSP

Limapuluh Kota, Suarapribumi.co.id – Sejumlah sekolah di Kabupaten Limapuluh Kota resmi dipilih oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan dengan keluarnya SK tentang Program Sekolah Penggerak (PSP).

“Ya SK sudah keluar dari Kemendikbud tentang sekolah-sekolah yang ditunjuk untuk melaksanakan program sekolah penggerak yakni ada 2 tk, 9 SD dan 2 SMP,” jelas Indrawati, Rabu (12/5).

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Limapuluh Kota, Indrawati mengatakan ia sudah mengumpulkan para kepala sekolah untuk mengentry melalui online tentang komite pembelajaran

“Kemudian untuk pengawas penggerak kegiatan akan dimulai bulan Juni. Kita menunjuk 3 orang yang mengurus di disdik yaitu Arizal, Retyanda dan Wandi Putra,” ujar

Pada 2024 semua sekolah diharapkan akan menjadi sekolah penggerak sehingga terjadi peningkatan kualitas guru, kepsek, pengawas dan muaranya peningkatan kualitas pembelajaran serta menuju sekolah digital.

Adapun linimasa Program Sekolah Penggerak mulai pada Januari 2021 penandatanganan nota kesepakatan antara Kemendikbud dan kepala daerah, Februari 2021 peluncuran merdeka belajar, Maret-April seleksi kepala sekolah, dan Mei 2021 pelatihan PSP.

Pewarta: Syafri Ario, S. Hum

Tinggalkan Balasan