Limapuluh Kota, Suarapribumi.co.id – Prediksi Praktisi Hukum Yossi Danti terhadap hasil gugatan pemohon (Paslon Salam) tak meleset seperti yang diberitakan sebelumnya bahwa paslon Salam akan terjungkal di MK dan Safari melenggang ke kursi Limapuluh Kota.
“Saya sejak awal sudah prediksi permohonannya akan ditolak, karena tak akan masuk ke pokok perkara,” kata Yossi Danti, Rabu (17/2) di Payakumbuh.
Terlepas dari itu, pasca putusan MK tersebut, Yossi Danti, selaku salah satu tim penasehat hukum Safari tetap akan mengawal Safari dalam memimpin Limapuluh Kota kedepan.
“Kemungkinan-kemungkinan buruk mungkin saja terjadi, karena konflik kepentingan tak bisa terelakkan nantinya,” ujar Yossi.
Ia mengharapkan kedepan kepemimpinan Safari bisa menjadi barometer pemerintahan yang good gevernance di Indonesia.
“Banyak potensi yang ada di Limapuluh Kota yang bisa dikembangkan untuk kepentingan masyarakat,” tuturnya.
Seperti diketahui Yossi Danti adalah salah seorang srikandi yang getol memenangkan Safari dan berhasil membuat langkah berani demi Limapuluh Kota agar dipimpin figur yang tepat.
Pewarta: Syafri Ario, S. Hum